Berdasarkan laporan masyarakat yang masuk tentang keruhnya air PDAM di wilayah Cepu, Selasa (11/06) saya mengajak Direktur PDAM, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Plt. Kepala Dinas Kesehatan untuk terjun langsung melihat kondisi airnya.
Kita cek dahulu pos PDAM Blora cabang Cepu yang ada di dekat Terminal Cepu, lanjut ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) PDAM Blora cabang Cepu yang ada di tepi Bengawan Solo, serta salah satu rumah warga di belakang Kantor Camat Cepu.
Cek kondisi air pelanggan |
Warna air baku dari Bengawan Solo diduga tercemar dari hulu, sehingga kita akan kirimkan surat ke Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo dan Dinas Lingkungan Hidup Jawa Tengah guna uji laboratorium untuk membuktikan dugaan ini.
Cek Instalasi Pengolahan Air (IPA) PDAM Cepu |
Harapannya bisa ketahuan pangkal permasalahannya. Mohon maaf kepada seluruh pelanggan yang dirugikan. Kami juga mohon doanya, agar prosesnya berjalan lancar sehingga masyarakat bisa segera menikmati jernihnya air.
#AriefRohman #Blora
baca juga :
* Wakil Bupati Blora Arief Rohman, Tinjau Longsor di Bantaran Bengawan Solo di Ngloram, Cepu
* Jalan Rusak di Blora Baru Diperbaiki Setelah Viral Jadi Tempat Syuting FTV
Tidak ada komentar:
Posting Komentar