Perjuangkan Infrastruktur Bandara Ngloram, Bupati Blora Sowan hingga Bojonegoro

Bupati Blora, H.Arief Rohman saat melobi ke Bupati Bojonegoro, Jawa Timur, DR. Anna Mu'awanah. (suaramerdeka.com / Urip Daryanto)

BLORA, suaramerdeka.com - Bupati Blora, H.Arief Rohman terus muter ke seluruh penjuru untuk memperjuangkan infrastruktur ke Bandara Ngloram.

Terbaru, Bupati Blora sowan ke Bupati Bojonegoro, Jawa Timur, DR. Anna Mu'awanah, Rabu 3 November 2021, terkait infrastruktur Bandara Ngloram ini.

"Semua potensi kita manfaatkan, termasuk saya sowan ke Bupati Bojonegoro, Bu Ana untuk lobi-lobi terkait minta dukungan akan operasionalnya Bandara Ngloram,’’ jelas Bupati Arief, Rabu.

Dikabarkan Bupati, sambutan Bupati Bojonegoro luar biasa dan bersedia membantu untuk pembangunan jalan dari jembatan di Medalem menuju ke Bandara Ngloram.

"Kita sampaikan kalau kemampuan Blora sudah limit dan alhamdulilah beliau sepakat untuk membantu,"kata Bupati Blora

Soal berapa nilai bantuan pembangunan jalan tersebut, Mas Arief, panggilan akrab Bupati Blora menyatakan pihaknya mengajukan cukup besar, hanya nanti akan disetujui berapa masih menunggu.

"Untuk disetujui berapa, kita masih menunggu, yang jelas Bupati Bojonegoro sudah sepakat untuk membantu," tambah Bupati Blora.

Dilain pihak Bupati Blora juga minta doa restu dukungan semua pihak, agar penerbangan perdana Citilink di Bandara Ngloram kelak lancar dan ke depan bisa ramai.***

link berita: https://www.suaramerdeka.com/jawa-tengah/pr-041596530/perjuangkan-infrastruktur-bandara-ngloram-bupati-blora-sowan-hingga-bojonegoro

Tidak ada komentar:

Posting Komentar